Ketua KONI PALI Segera Dipilih Kembali

Tek Foto Pimpinan Rapat Pengurus.
PALI,BERITA-ONE.COM-Tidak lama lagi Masa jabatan ketua dan kepengurusan KONI periode 2014-2018 akan segera berakhir yakni pada 15 mei 2018 dan akan segera dipilih kembali untuk periode 2018- 2022 melalui musorkab PALI yang akan di gelar pada mei mendatang.

Oleh karena itu pengurus KONI menggelar rapat pada jumat, 4/5/2018 di ruang rapat KONI PALI dengan membentuk Tim penjaringan dan penyaringan yang dilanjutkan dengan pembentukan panitia pelaksana, Rapat yang dihadiri ketua Harian Hendrik A Halim, sekretariat umum Sukarman, SH, Wakil Sekretaris Drs H Haris Muttaqin dan  pengurus KONI lainnya ini membahas pembentukan tim penjaringan calon ketua, panitia pelaksana dan tim pengarah.

Dalam kesimpulan rapat yang dibacakan oleh Sukarman, SH. Rapat ini menghasilkan beberapa keputusan penting antara lain memilih Tim penjaringan yakni Ketua Hendrik A Halim, Wakil Ketua Irwansyah,S.Pd, M.Si Sekretaris Tim Sukarman, SH, Wakil Sekretaris Drs H Haris Muttaqin dan Agus Susanto, S.Pd sebagai anggota tim penjaring.

Setelah terbentuk tim penjaringan dilanjutkan dengan pembentukan panitia pelaksana,Sementara ketua panitia pelaksana musorkab dipercayakan kepada Irwansyah, S. Pd, M. Si.

Dalam kepanitiaan yang terbentuk yakni Pelindung Bupati PALI, Penanggung Jawab Ketua Umum KONI PALI, Panitia Pengarah Ketua Hendrik A Halim, wakil Drs H Haris Muttaqin,Sekretaris Agus Susanto,S.Pd,SD dan Anggota Sisi Karsih.

Point Selanjutnya Ketua Pelaksana Irwansyah.S.Pd,SD, Wakil Ketua 1 Drs H.M Haris Muttaqin, Sekretaris Sukarman, SH, Wakil Sekretaris Risky Dwi Utami,S.Pd, Bendahara Nira Astuti,SE dan Wabup Bendahara Sigit Purnawanto,S.TP serta juga terbentuk seksi a. Pembukaan/ Penutupan Jainul Abidin,S.Pd,M.Pd(Koordinator), Akomodasi dan Konsumsi Dra.Youlaida(Koordinator),Transportasi Drs Edittyawarman(Koordinator),Humas dan Media Marwito(Koordinator),Keamanan Indawan Suryadani(Koordinator),Sekretariatan Ronalisa(Koordinator), untuk Kegiatan akan dilaksanakan di Gedung ORKES Komperta Pendopo yang waktu pelaksanaannya masih menunggu keputusan Ketua Umum dan Kepanitiaan bisa saja bertambah sesuai dengan kebutuhan yang ada dari berbagai seksi yang akan dituangkan dalam surat keputusan Ketua Umum KONI.



No comments

Powered by Blogger.