Bupati PALI Heri Amalindo Buka Gebyar Kampung KB Di Desa Suka Damai
![]() |
Bupati Ir. H. Heri Amalindo, MM sekaligus memberikan makanan tambahan bagi Balita dan sembako bagi Lansia, |
PALI,BERITA-ONE.COM - Gebyar gerakan kampung Keluaraga Berencana (KB) di Desa Suka Damai Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) langsung di buka Bupati Ir. H. Heri Amalindo, MM sekaligus memberikan makanan tambahan bagi Balita dan sembako bagi Lansia, Kamis (4/4/2019).
Gerakan kampung KB dan pemberian makanan tambahan Balita dan Lansia di kampung KB desa Suka Damai, TP. PKK Kabupaten PALI bekerja sama dengan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berenca dan Pemerdayaan Perempuan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) dengan tema "Melalui Kampung KB Kita Tingkatkan Kesejahteraan Keluarga"
![]() |
Bupati Ir. H. Heri Amalindo, MM Saat Memberikan Samabutanya |
Lanjut Yenni, Gerakan kampung KB ini, kita bekerja sama dengan dinas terkait dan memberikan pelayanan seperti KB gratis, Pap Smear serta pembuatan KK, KTP, KIA dan pembagian Sembako kepada 50 Lansia dan Makanan sehat kepada 50 anak. Semua ini, tak lepas dari dukungan ketua TP. PKK yang mana beliau telah banyak membantu kampung KB di Kabupaten PALI, dan juga Beliau (red - TP. PKK) sudah banyak mengantongi prestasi tak terlebih melalui program jamban sehat PKK PALI sudah mendapatkan predikat pertama dari Provinsi Sumatera Selatan. katanya.
![]() |
Ir. H. Heri Amalindo, MM didampingi Bunda Paud sekaligus ketua TIm - PKK ir. Hj Sri Kusitina Heri Amalindo |
" Tim - PKK sudah memberangkatkan umroh bagi kepala desanya yang telah melunasi program bebas meseng sembarangan, dan alhamdulilah berkat program ini Kabupaten PALI mendapatkan peringkat ke 30 kesehatan secara nasional dan pringkat pertama di Provinsi Sumatera Selatan.ini semua tak terlepas dari kerja keras dan perjuangaan ketua Tim-PKK yang saat ini sedang cuti untuk mencalon diri sebagai calon DPR RI" ujarnya.
![]() |
Ketua TIm - PKK ir. Hj Sri Kusitina Heri dan Bupati Ir. H. Heri Amalindo, MM Saat Poto Bersama |
Selain itu, Heri juga membawa kabar baik untuk masyarakat Kabupaten PALI karena ditahun depan akan memasang jaringan PDAM dan Jaringan Gas kerumah - rumah warga PALI.
" Alhamdulilah, dua bulan lalu PDAM sudah beralih ke kita (red - PALI) dan insyaallah ditahun depan kita akan memasang pipa PDAM dari desa muara sungai dan jaringan induk sebanyak 8000 jaringan air bersih yang akan kita berikan ke masyarakat secara cuma cuma dan gratis. Ditambah pemasangan Jaringan Gas sebanyak 2000 sehingga beban masyarakat dapat berkurang. inilah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat PALI, sebagai orang tua tentunya untuk memberikan ke anak-anaknya bukan uang semata, melainkan program - program kesejahteran seperti ini," tutupnya.(SH/ADV).
No comments