Kapolda Sumsel Kunker Ke Polres Prabumulih
![]() |
Dalam kunjungan kerjanya Kapolda Sumsel ke Polres Prabumulih didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Sumsel Ny.Yemmi Priyo, Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol. Dody Marsidy ,
Kabid Propam Dedi Sopindi, SH, Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs. Supriadi, MM, Dir Pamobvit dan Dir Intel Polda Sumsel .Selasa (21/1/2020)
Pada kesempatan yang sama Kapolda Sumsel melakukan peresmian Gedung Satreskrim Polres Prabumulih.
Kapolda Sumsel dalam arahannya di Polres Prabumulih mengatakan, untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan kedisiplinan khususnya para Anggota Polres Prabumulih terus tetap menjaga kamtibmas ,dan polisi sebagai penegak hukum yang adil serta polisi sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Setelah kita lakukan kunjungan kerja ke Polres Banyuasin, Polres Ogan Ilir, Poltabes Palembang dan Polres Prabumulih dari empat Polres yang kita lihat Polres Prabumulih yang terbaik penataanya dan terbaik kebersihanya serta telah mendapat pridikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan mudah mudahan kedepan dapat ditinggkatkan lagi dari wilayah bebas korupsi (WBK ) ke wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM ) dan ditahun 2020 ini polres Prabumulih bisa kita usulkan untuk dilakukan Penilaian WBBM serta tiga Polres yang sudah dapat pridikat WBK,Ungkapnya.
Kapolres AKBP. I Wayan Sudarmaya, SH, SIK, mengatakan untuk menuju wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Polres Prabumulih telah melakukan langgka-langka salah satunya adalah pelayanan SKCK keliling
Untuk menuju WBBM kita mengadakan pelayanan berbasis Information Tecnology (IT) dan sudah membuat aplikasi untuk mendukung program tersebut.
Disamping pelayanan yang sudah kita punya akan terus kita sempurnakan lagi dan untuk menuju SDM unggul kita telah melakukan pelatiahan -pelatihan,Ungkapnya. (B1)
No comments