Miliki Desain Peralatan Praktek Modern Ayo Bergabung di SkandaTUSA


PALI,BERITA-ONE.COM - SMK Negeri 2 Talang Ubi Suryabumi Agrolanggeng (SkandaTUSA) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang beralamat di Desa Simpang Tais Kecamatan Talang Ubi, sudah melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2023/2024.

Skanda TUSA yang lebih akrab dikenal dengan Kampus Hijau ini memiliki motto Berkarakter, unggul dalam mutu, tinggi dalam prestasi dan memiliki visi mempersiapkan generasi muda sebagai SDM yang PRIMA dan handal. Serta, siap bersaing di DUDI dengan 3 (tiga) Kompetensi Keahlian, Yaitu:
1. Agribisnis Tanaman Perkebunann( ATP)
2. Multimedia (MM)
3. Teknik Kendaraan
    Ringan (TKR)

Serta mempunyai Program Unggulan dan fasilitas penunjang lainnya. Diantaranya;
1. Kerjasama dengan Pihak 
    Perusahaan PT. Suryabumi Agrolanggeng serta memberikan beasiswa dan rekrutmen bagi siswa berprestasi dan memenuhi persyaratan
2. Menyalurkan alumni yang belum bekerja lewat Forum Bursa Kerja  Khusus (BKK) yang merupakan tanggung jawab sekolah
3. Mecetak SDM yang terampil dan berkarakter dalam menghadapi kompetIsi secara global.

Fasilitas SkandaTUSA;
1. Bengkel TKRO
2. Laboratorium komputer
3. Laboratorium Pertanian
    yang lengkap

Kepala SMK Negeri 2 Talang Ubi Suryabumi Agrolanggeng Dr. H. Edward Martin, S.Pd., M.M. Tahun ini SMK membuka pendaftaran melalui online maupun jalur whatshapp

" Bagi siswa - siswi yang ingin mendaftar sangat mudah baik itu membuka halaman web pada alamat https://bit.ly/FORMPPDBSMKN2TALANGUBI2023 atau dengan mengirimkan data melaui jalur whatshapp di nomor (0821 77824091)(082285671610)(082280649058)(085609577160)" ujarnya,Kamis (16/3/2023).

Lanjut Edward menyampaikan, Bagi yang ingin mendaftar silakan dipersiapkan beberapa data yang diperlukan diantaranya Nama, Tempat dan tanggal lahir, NIS, Alamat, asal sekolah, bidang keahlian yang dipilih, jumlah nilai rata-rata raport semester 1, 3, dan 5 serta no handphone dan untuk persyaratan lainya dibawa ketika daftar ulang, katanya.

Meskipun terbilang baru, SkandaTUSA sudah mendapatkan berbagai prestasi dan artinya SkandaTUSA mampu bersaing sesuai motto dan visi.

Prestasi:
1. Juara I  Futsal Putra competition Pelajar Tahun 2022
2. Juara I Fun Game Futsal Putri antar pelajar Tahun 2023
3.  Juara 2  Tournament Futsal Putra antar pelajar  tahun 2023
4. Juara 2 pencairan bakat competition Tahun 2022
5. Juara 2 Fourfeo Putri  PALI
6. Juara U Friendly Match antar pelajar
7. Juara 2 lomba kreasi 3R Tingkat Pelajar se PALI
8. Juara 3 seni lukis tingkat SMA/ SMK se PALI
9. Juara 2 Lomba seni lukis lingkungan hidup tingkat pelajar se PALI
10. Anggota Paskibra Kab PALI Tahun 2022 sebanyak 2 Siswa dan berbagai prestasi lainnya.(SH)



No comments

Powered by Blogger.