Cegah Laka Lantas Satlantas Polres Ogan Ilir Pasang Spanduk Himbauan Tertib Berlalu Lintas...!!


OGAN ILIR-BERITA ONE.COM--Untuk upaya meminimalisir angka kecelakaan berlalu lintas (Laka Lantas), Satuan Lalulintas Polres Ogan Ilir, Sumatera Selatan, memasang sejumlah spanduk himbauan tertib berlalulintas bagi pengendara.

Pemasangan spanduk himbauan tersebut, dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Ogan Ilir, AKP Nofrizal Dwiyanto.SH. di sejumlah titik di jalan lintas Timur dan jalan lintas Tengah, kota Indralaya , pada Sabtu (3/5/2023).

Menurut Kasat Lantas Polres Ogan Ilir, pemasangan spanduk yang dilakukan pihaknya, bertujuan untuk antisipasi keselamatan  berlalulintas bagi pengguna jalan yang melewati Ogan Ilir.

Pemasangan spanduk yang Kami lakukan ini, sebuah himbauan untuk antisipasi keselamatan bagi pengguna jalan, dan kemudian juga mencegah supaya tidak terjadi pelanggaran lalulintas yang bisa menyebabkan korban fatalitas " Terang Kasat Lantas Polres Ogan Ilir AKP Nofrizal

Kemudian lebih lanjut dikatakan Kasat, bahwa untuk ke depan rencananya akan memasang seribu spanduk himbauan serupa, secara bertahap, di sejumlah titik jalan yang ada di Ogan Ilir.

Untuk rencana progres ke depan, Kita akan memasang spanduk himbauan ini yang lebih banyak lagi, kita targetkan seribu spanduk, berharap akan mengurangi angka kecelakaan secara signifikan di wilayah hukum Polres Ogan Ilir " ungkap Kasat Lantas Polres Ogan Ilir. (Zaki)

No comments

Powered by Blogger.