Dukung Ketahanan Pangan Kapolres Muba dan PT. Gutrie Melakukan Penanaman Jagung
MUBA, BERITAONE.CO.ID--Kapolres Muba bersama PT. Gutrie melakukan penanaman pohon jagung, dalam rangka mendukung ketahanan pangan.
Sebanyak satu hektar di lahan PT. Gatri dusun V desa Talang Piase kecamatan Lawang Wetan Muba pagi tadi dilaksanakan, Selasa 18 Februari 2025
Selain dihadiri oleh Kapolres Muba AKBP Listyono Dwi Nugroho, SIK, MH, Kabag SDM Polres Muba Kompol Noprizal, kemudian dari PT. Gutrie diwakili oleh AC. (Area Controler) Bpk M Romdhon beserta staf dan jajaran PT. Gatri.
Dalam arahan Kapolres Muba AKBP Listyono Dwi Nugroho, SIK, MH mengucapkan terimakasihnya atas dukungan dari PT. Gutrie dengan Program penanaman jagung dalam rangka mendukung pemerintah mensukseskan program ketahanan pangan 1 Juta Hektar.
Dalam asta cita untuk meningkatkan kompetensi manusia, untuk membentuk SDM yang kuat adalah pemenuhan gizi anak anak kita. Saya berterima kasih PT. Gutrie mendukung Program Pemerintah dengan menanam pohon jagung seluas 1 ha dengan bibit jagungnya 15 kg jenis jagung pakan," jelasnya.
Tak sampai di situ, Pimpinan PT. Gutrie AC. (Area Controler) M Romdhon mengatakan perusahaan sangat mendukung sekali dengan Program Ketahan Pangan Bapak Presiden Republik Indonesia.
Tadi uda kita lihat, secara serentak bersama bapak kapolres muba, beserta instasi aparat desa setempat bersama menanam bibit jagung. Kami berharap hasilnya nanti bisa mencapai target" Kata Romdhon kepada Media ini saat diwawancarai diareal. (FR).
No comments