Ridho Yahya Kembali Terima Bintang Penghargaan Tingkat Nasional

PRABUMULIH, B1 - Setelah sebelumnya menerima berbagai penghargaan, Senin (23/3) bertempat di Aula Pendopoan Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM kembali menerima penghargaan Bintang Legiun Veteran Republik Republik Indonesia (LVRI) dari Dewan Pimpinan Pusat LVRI atas jasa-jasanya untuk kemajuan dan pengembangan LVRI.

Ketua DPD LVRI Provinsi Sumatera selatan (Sumsel), H Sarmidi pada kata sambutannya
mengatakan, pemberian penghargaan Bintang LVRI dari pengurus DPP LVRI kepada Walikota Prabumulih dilakukan atas jasa-jasa yang luar biasa demi kemajuan dan perkembangan LVRI di Kota Prabumulih.

“Selama ini, berbagai bantuan baik secara moril maupun materil sudah banyak yang diberikan Ir H Ridho Yahya MM kepada LVRI, begitu besar jasa-jasanya dalam memajukan dan mengembangkan LVRI baik di Kota Prabumulih
maupun di wilayah Provinsi Sumatera selatan pada umumnya, untuk itu kami mengucapkan terimasih yang sebesar-besarnya,” katanya.

Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM juga menyampaikan ucapan terimasih kepada pengurus LVRI dan jajarannya baik di tingkat DPD Provinsi Sumatera selatan maupun di tingkat DPP, dirinya tidak menyangka seluruh bantuan yang diberikan Pemerintah kota Prabumulih selama ini berbuah penghargaan
Bintang Legiun Veteran.

“Setiap memberikan sumbangan pemikiran maupun sumbangan
materil untuk perkembangan dan
kemajuan LVRI, saya sebenarnya tidak mengharapkan apapun dari LVRI apalagi sebuah penghargaan, justru berbagai bantuan yang kami berikan selama ini adalah sebagai penghargaan terhadap LVRI atas jasa-jasanya memperebutkan kemerdekaan,” ujarnya.

Masih menurut H Ridho Yahya, sebagai generasi penerus dirinya dan jajaran Pemerintah kota berikut masyarakat Prabumulih saat ini harus meneruskan perjuangan para legiun veteran dengan mengisi kemerdekaan yang telah susah payah direbut dan diperjuangkan dengan tetesan keringat, air mata dan darah.

“Pada masa kemerdekaan sekarang ini, tidak akan ada Kepala daerah baik itu Gubernur maupun Bupati/Walikota, tidak akan ada jabatan Camat, Lurah bahkan Ketua RW maupun Ketua RT tanpa perjuangan dari para Legiun veteran memperebutkan kemerdekaan, untuk itu kami sebagai generasi muda mengucapkan terimakasih yang sedalam-dalamnya,” paparnya. (Adv)

No comments

Powered by Blogger.